Tuesday 27 November 2012

Kuliah di Malaysia Banyak Kelebihan



SISTEM pendidikan di Malaysia tergolong cukup baik  karena mempunyai segi kualitas dan kuantitas yang berstandar. Banyak orang Indonesia yang datang ke Malaysia hanya mencari pendidikan tinggi yang berkualitas dan eksklusif, menurut kacamata Malaysia, sistem pendidikan di
Malaysia sudah mencapai standar mutu peningkatan di dalam bidang pendidikan khususnya perkuliahan, karena kebanyakan orang datang ke Malaysia hanya semata-mata mencari identitas ternama dan karena kepopulerannya.
Di samping itu, pendidikan di Malaysia juga dikatakan standar tinggi karena dari segi biaya cukup dan tidak terlalu mahal untuk kalangan orang biasa.
Alasan mengapa orang-orang rata-rata memilih kuliah di Malaysia:
1. Dekat dengan Indonesia seperti homesick dan juga budaya tidak terlalu berbeda jauh dengan di Indonesia.
2. Harga barang, makanan, perlengkapan terjangkau, tidak berbeda jauh seperti di Indonesia.
3. Biaya kuliah sama seperti di Indonesia.
4. Masuk Universitas Negeri di Indonesia harus melalui tahapan yang cukup susah  berbeda dengan Malaysia, kursi yang di sediakan lebih banyak daripada peminat.
4. Mahasiswa Internasional terlihat menarik karena dapat bertukar pemikiran, pengalaman, dan bisa belajar tentang budaya.
5. 85% pelajarannya menggunakan bahasa inggris.
Malaysia terkenal dengan khas Melayu dan pendidikannya juga tergolong baik dan berakreditasi A, jika ada salah satu mahasiswa yang diterima kuliah, maka jangan sia-siakan kesempatan yang emas, karena itu jadikan pengalaman yang berbahagia dan jadikan motivasi supaya dapat menjadi orang sukses di masa depan.



Selain itu, belajar dan kuliah di Malaysia cukup menyenangkan, lingkungan juga berpengaruh terhadap proses kegiatan perkuliahan. Kalian bisa merasakan indahnya berkuliah di Malaysia seperti halnya berkuliah di Indonesia. Di Malaysia luas dengan pekarangan kampusnya, enak makanannya dengan harga terjangkau, dan tidak pusing dengan adanya kemacetan lalulintas, bahkan orang-orang menikmati saat menaiki bus.
Kesimpulannya bahwa sistem pendidikan di Malaysia dikatakan tergolong baik karena banyak sekali kelebihannya dari setiap realita yang sudah ada, khususnya dalam dunia perkuliahan. Hanya saja pendapat orang banyak bahwa pendidikan disana dikatakan negatif, karena mereka tidak tahu sumber yang jelas dan hanya tahu dari berita saja.
Penulis mengakui kampus di Malaysia mempunyai banyak kelebihan seperti fasilitas, dosen, biaya, teknologi, serta suasana belajar.
Total anak Indonesia yang belajar di Malaysia sekitar 10.000-an. Di Malaysia terkenal dengan kedisiplinan, dalam bentuk pakaian, belajar, lingkungan, dan waktu. Karena orang Melayu tidak suka orang yang malas, disiplin dalam arti mereka diajarkan untuk disiplin dan mencintai sesama dan juga lingkungan. Ketika peraturan itu dilanggar maka mereka harus menerima sanksi yang sudah diberikan oleh pihak yang berkait.

Sumber : http://www.poskotanews.com/2012/06/30/kuliah-di-malaysia-banyak-kelebihan/

No comments:

Post a Comment